Penyerahan Bantuan Kemanusian Untuk Pengungsi Bencana Gempa Bumi Majene Di Kecamatan Tapango Kabupaten Polman -->
POPULER

Penyerahan Bantuan Kemanusian Untuk Pengungsi Bencana Gempa Bumi Majene Di Kecamatan Tapango Kabupaten Polman

Senin, 25 Januari 2021, 11.44 WIB
PEMBACA ONLINE Free website counter



Penyerahan Bantuan Kemanusian Untuk Pengungsi Bencana Gempa Bumi Majene Di Kecamatan Tapango Kabupaten Polman

Sulawesi Barat Polman globalinvestigasinews.com

Penyerahan bantuan kemanusian secara simbolis untuk para pengungsi yang mengungsi di wilayah Kec. Tapango Kabupaten Polman,  akibat terjadinya bencana Gempa Bumi di Malunda Kabupaten Majene hari jumat 15 Januari 2021.


Penyerahan bantuan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Tapango IPDA Taufiq Murawanto, S.H.MH didampingi oleh Kanit Binmas Polsek Tapango IPDA Bahruddin dan Kanit Sabhara Sek Tapango AIPTU Suratman, SH bersama beberpa personil Polsek Tapango untuk disalurkan oleh para Bhabinkamtibmas masing-masing  yang terdapat pengungsi di Wilayahnya. Senin (25/1/2021)

Kapolsek Tapango IPDA Taufiq Murawanto, S.H.MH mengatakan bantuan yang di salurkan kepada korban gempa antara lain Beras 5 Kg, Mie Instan, Minyak goreng 5 Liter, telur, Susu Kaleng dan Gula Pasir 1 liter semoga bantuan yang kami salurkan dapat bermanfaat bagi para korban gempa.

🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩
RUS GINEWS
KAPERWIL MEDIA GINEWS SULBAR

Sedang Populer