PEMBACA ONLINE
Kunjungan Silaturrahmi Tokoh Aceh Di Jakarta Ke Kediaman PAS
Globalinvestigasinews.com
Jakarta - sejumlah tokoh Aceh yang tersebar dibeberapa daerah di jakarta bersilaturrahmi ke rumah ketua umum Persatuan Aceh Serantau (Ketum PAS) perumahan PAS Residence jln matahari Kelurahan Sudimara Pinang kota Tangerang, Minggu 23 Agustus 2020.
Dalam kunjungan silaturrahmi tersebut sejumlah tokoh Aceh meminta kepada Akhyar Kamil.SH untuk maju sebagai gubernur Aceh periode 2022 -2027 mendatang, demi kemajuan dan kemakmuran masyarakat Aceh, kami berharap agar bapak Akhyar bersedia maju sebagai gubernur Aceh.
Terlihat Tokoh - tokoh Aceh yang hadir di antaranya Senator Aceh yang juga Ketua Komite I DPD RI H. Fachrul Razi, MIP. Bapak Adri sebagai Ketum Ikatan TNI-POLRI Asal Aceh ( IKATRIA) dan jajaran nya
kolonel Ridwan AL, Letkol Karimuddin. Bapak Heru Salian Ketum
Ikatan Keluarga Masyarakat Aceh Tenggara (IKMAT) dan jajaran nya, Bapak H. Mualim Uno pengurus PP Taman Iskandar muda. Anggota Kumpulan Ureng Pidie ( KUPI ), Said Muhammad Ketua ATRA, dan banyak tokoh tokoh lain yang hadir pada acara Silaturrahmi tersebut.
Terlihat wajah haru dan senyum bahagia dalam kunjungan silaturrahmi tersebut, Seperti biasanya Ketua umum PAS H.Akhyar Kamil. SH sapaan akrab Waled mengajak semua pihak untuk bersatu dan saling membantu sesama Aceh.
"mari kita bersatudan saling membantu sesama Aceh di perantauan. walaupun kita di bawah organisasi organisasi yang berbeda namun kita semua adalah putra putra Aceh, kita utamakan Kekompakan kita sama -sama pikirkan untuk kemajuan Aceh yang lebih baik kedepannya" ajak Akhyar
Lanjutnya "mari kita bersatu padu, Jangan lagi kita terpecahkan hanya karena salah paham atau beda pendapat, sikaya dengan simiskin, asal daerah A dengan daerah B kalau ini kita lakukan di rantau sangat tidak baik untuk masa depan masyarakat Aceh yang ada di rantau, ayook kita bersatu yang ada diperantauan dan di Aceh untuk membangun Aceh kedepan yang lebih baik. Tutup Akhyar.
Reporter : ZAS