Adaptasi Kebiasaan Baru di Pasar Klewer, Serda Agus Santoso Aktif Lakukan Pengecekan -->
POPULER

Adaptasi Kebiasaan Baru di Pasar Klewer, Serda Agus Santoso Aktif Lakukan Pengecekan

Rabu, 26 Agustus 2020, 08.49 WIB
PEMBACA ONLINE Free website counter


Adaptasi Kebiasaan Baru di Pasar Klewer, Serda Agus Santoso Aktif Lakukan Pengecekan

Surakarta - Selasa (25/08/2020) pukul 11.00 sd 13.00 WIB, Babinsa Kelurahan Gajahan Serda Agus Santoso bersama Babinkamtibmas dan Petugas Satpol PP melaksanakan kegiatan Adaptasi Kebiasaan Baru penanganan Covid-19 Baru di pasar Klewer Surakarta.



Serda Agus mengatakan kegiatan Adaptasi Kebiasaan Baru yang dilakukan oleh Babinsa, Babinkamtibmas dan Satpol PP dengan melakukan Pengecekan kesiapan sarana maupun prasarana protokol kesehatan Covid-19 yang ada di  Pasar Klewer.



"Kami juga menyampaikan atau menegor bagi pedagang dan pengunjung yang tidak memakai masker  supaya wajib memakai  masker sebagai upaya memutus rantai penyebaran Covid-19."ujarnya.

"Berdasarkan hasil pengecekan terkait dengan Adaptasi Kegiatan Baru untuk wilayah Pasar Klewer sudah melakukan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah terkait dengan protokol kesehatan Covid-19."imbuhnya.

"Sebelum masuk Pasar disediakan sarana cuci tangan, penyediaan Sanitizer, serta menjaga jarak antara pengunjung yang satu dengan pengunjung lainnya."pungkas Agus.

(Arda 72 Pendim Surakarta)

Sedang Populer